Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

HUT, Teater Dewa Ruji Gelar Parade Pentas Seni

Kamis, Juli 26, 2018 | 01:31 WIB
 
PARIST.ID - Kudus, Memperingati hari jadi yang kedelapan, Komunitas Teater Dewa Ruji Kudus bakal menggelar parade pentas seni di The Hill’s Vaganza, Sabtu (28/07/18) mendatang. Demikian itu dibenarkan oleh Dono, ketua panitia, yang memastikan sudah menghubungi pihak-pihak terkait, baik itu lintas kounitas, sastrawan, seniman dan organisasi masyarakat yang ada di Dawe dan sekitarnya.

“Sudah kami hubungi dan mereka mengatakan akan siap pentas dan mendukung acara kami,” katanya kepada Parist.Id.

Beberapa komunitas yang akan turut menampilkan karyanya ialah Teater PR (MTs. NU Nahdlatul Athfal Puyoh), Teater X-Miffa (SMK NU Miftahul Falah Cendono), Komunitas Sastra SMK MIFFA, Teater Satoes (IAIN Kudus), Gerak 11 (PMII Sunan Kudus) dan PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Dawe. Mereka akan menampilkan berbagai karya seni, seperti pantomime, musikalisasi puisi, monolog dan sebagainya.
 
“Kami sengaja mengundang mereka untuk menjalin tali silaturrahim dan turut menghibur masyarakat Dawe dan sekitarnya,” imbuh Dono.

Lebih lanjut pria mahasiswa IAIN Kudus itu menambahkan, selain pementasan dari para kolega lintas komunitas itu, Teater Dewa Ruji sendiri akan menyuguhkan lakon “Harta Purba” pada puncak acara.  Lakon tersebut akan dikemas dengan komedi pantomime yang siap menghibur dan mengocok perut para penonton.

“Kami harap hajat kami nanti akan berjalan lancar dan kedepannya semakin lebih baik untuk kami dan dunia kesenian Kudus pada umumnya, datang ya,” ujarnya. (Rls)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • HUT, Teater Dewa Ruji Gelar Parade Pentas Seni

Trending Now