KUDUS, PARIST.ID – Satu bulan setelah dimulainya perkuliahan, pengurus Ikatan Mahasiswa Pati (IKMP) wilayah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus menyelenggarakan Malam Keakraban (MaKrab) untuk mahasiswa baru angkatan 2018 pada Sabtu-Minggu (22-23/09/2018). Acara tersebut menjadi wadah penyatuan mahasiswa dan pencarian kader-kader baru IKMP.
Indri, ketua panitia MaKrab IKMP 2018 mengatakan berapapun orangnya, MaKrab IKMP harus tetap jalan. Tidak ada kata bubar dan biarlah ini menjadi awal perjuangan menumbuhkan regenerasi baru.
"Saya berharap tumbuh kader-kader baru dari penyatuan di MaKrab ini. Dengan begitu regenerasi bisa berlangsung dengan baik," harapnya.
Lebih lanjut, para mahasiswa baru yang mengikuti MaKrab mulanya berkumpul di Balai Desa Ngembalrejo sebelum berangkat ke lokasi MaKrab di gedung Persatuan Perusahaan Rokok Kudus (PPRK) desa Colo Dawe Kudus. Dengan membawa mobil, para mahasiswa baru berangkat ke PPRK diiringi konvoi sepeda motor beberapa pengurus IKMP.
"Untuk Mahasiswa baru nanti naik mobil. Yang nyupir mas Agus dan yang lain naik motor," tutur Indri.
Riska, mahasiswa baru prodi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) juga mengatakan, banyak sekali mahasiswa dari Pati di IAIN Kudus namun mereka kurang mengenal satu sama lain.
"Saya tahu banyak orang dari pati yang kuliah di sini. Namun rata-rata kurang begitu kenal satu sama lain. Maka dari itu diperlukan wadah untuk menyatukan. Mungkin bisa dengan IKMP mengadakan MaKrab seperti ini," jelasnya. (Fandi)