PATI - Ikatan Mahasiswa Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah se-Indonesia (IMPI) Wijayatirta wilayah III sukses mengadakan Musyawarah Daerah (Musda) se-Jateng dan DIY bertema "Semarak Kebersamaan, Ciptakan IMPI yang Lebih Maju" di auditorium II IPMAFA Pati, Jumat-Sabtu (26-27/04/19).
Salah satu Korda Jateng, Ikhwanul Muslim mengatakan Musda kali ini ada peningkatan dari tahun sebelumnya, dan pertama kali diadakannya piala korda dapat dijadikan ajang kesempatan menunjukkan program kerja (proker) sebagai perwakilan masing-masing kampus.
"Musda ke III ini tergolong sukses karena dihadiri sekitar 22 perguruan tinggi se Jateng-DIY. Tentu ini akan menjadi pengalaman lebih bagi mahasiswa, yang belum terbiasa berbicara di depan umum bisa mengasah kemampuan berbicaranya di sini" kata Ikhwanul
Selain itu, Pembina Utama Muda Pati, Imam Sukamto mengapresiasi kegiatan musda tersebut. Menurutnya kegiatan ini bisa dijadikan untuk ajang penguatan karakter.
"Saya berharap karakter kita kuat sehingga dapat membangun karakter untuk anak-anak. Semoga IMPI sukses dan selalu berjaya," harapnya.
Ketua panitia, Muhammad Ali Mansur menjelaskan niatnya ikut IMPI ingin menyatukan jurusan PGMI Se-Indonesia agar bisa saling bekerja sama dan menjalin tali silaturahim. Sekaligus mendapat ilmu-ilmu baru dari penyampaian proker setiap PGMI sendiri.
"Alhamdulillah musda ke-III di IPMAFA dapat terlaksana. Waktu Muswil di IAIN Kudus pengen memperkenalkan kampus saya bahwa kampus saya juga punya prodi PGMI," ujarnya.(Nonik)