Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

Mewujudkan Impian UMKM: KKN 033 IAIN Kudus Adakan Pelatihan Flower Arrangement Workshop di Dusun Karangtengah

parist  id
Senin, September 23, 2024 | 17:41 WIB

Grobogan, PARIST.ID - KKN 033 IAIN Kudus melaksanakan workshop penataan bunga di Dusun Karangtengah, berkolaborasi sama dengan Ibu PKK setempat. Pelatihan ini berfokus pada pembuatan rangkaian buket yang tidak hanya bertujuan untuk mengembangkan keterampilan peserta, tetapi juga diharapkan dapat menciptakan UMKM baru di Desa Sumurgede, Senin (23/09/2024) 

Mayoritas peserta merupakan ibu-ibu yang sehari-hari bekerja sebagai petani yang memiliki banyak waktu luang. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan mereka dapat memanfaatkan waktu luang untuk menjelajahi potensi ekonomi kreatif. Kaniya, selaku koordinator desa dan juga merupakan owner DKFlorist.kds membagikan ilmu dan pengalamannya dalam industri florist, mengajarkan teknik pembuatan buket yang menarik.Melalui kegiatan ini, peserta belajar teknik dasar penataan bunga dan mendapatkan wawasan mengenai pemasaran produk. 

Ketua PKK Ibu Fatimah menyampaikan, rasa terima kasihnya kepada mahasiswa KKN IAIN Kudus atas penyelenggaraan pelatihan ini. Ia menilai pelatihan ini sangat menarik dan bermanfaat bagi ibu-ibu PKK di desanya.

"Saya merasa beruntung dapat memperoleh keterampilan baru yang tidak hanya mengisi waktu luang, tetapi juga berpotensi membuka peluang usaha," ujar ibu suwarsih ketua RT 4

Dengan meningkatnya keterampilan dan pemahaman tentang potensi pasar, diharapkan ibu-ibu di Dusun Karangtengah dapat memulai usaha baru yang berkelanjutan, memberikan dampak positif bagi ekonomi lokal dan kesejahteraan masyarakat setempat.

penulis : Kaniya

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Mewujudkan Impian UMKM: KKN 033 IAIN Kudus Adakan Pelatihan Flower Arrangement Workshop di Dusun Karangtengah

Trending Now