Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

Stop Bullying: KKN IAIN Kudus Kelompok 015 Tekankan Etika dalam Pertemanan Anak Sekolah Dasar

parist  id
Kamis, September 19, 2024 | 20:00 WIB

 


Grobogan, PARIST.ID - Guna mencegah tindakan pembulian antar anak-anak, Kelompok 015 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Moderasi Beragama IAIN Kudus mengadakan sosialisasi "Stop Bullying" di Sekolah Dasar Negeri Desa Guci Kecamatan Godong Kabupaten Grobogan pada Kamis, (19/09/2024). 

Dalam sosialisasi ini, tim KKN tak hanya menyampaikan mengenai pencegahan tindakan pembulian tetapi juga mengenai etika pertemanan dengan baik. 

Sosialisasi ini diawali dengan pemaparan gambaran umum tindakan pembulian yang disampaikan oleh Mahasiswi Program Studi Bimbingan Konseling Islam, Maltifatus Tsalisa. 

"Bullying adalah tindakan memperlakukan teman dengan cara menyakitkan seperti mengejek, mengajak bertengkar, memanggil nama orang tua, dan tindakan tercela lainnya," ungkap Lisa, sapaan akrabnya. 

Setelah pemaparan gambaran umum, dilanjutkan dengan penegasan dampak buruk yang akan terjadi dan tindakan untuk menghindari pembulian. Materi tersebut ditegaskan oleh Khulasoh Nawalinnajah selaku mahasiswi dari Program Studi Bimbingan Konseling Pendidikan Islam. 

"Kalau kita membuli teman, teman jadi takut tidak mau berangkat ke sekolah, teman jadi malu. Jadi jangan sampai kita melakukan bullying atau ikut melakukan. Kalau ada teman yang melakukan, maka kita harus stop. Kita harus menemani semuanya, tidak boleh membeda-bedakan, jangan biarkan teman kita merasa sendirian," tutur Lina pada saat menyampaikan materi ke anak-anak SD Negeri Guci. 

Untuk mendukung pencegahan anti bullying ini, Mahasiswa Program Studi Bimbingan Konseling Islam, Muhammad Abdullah Afif menyampaikan pentingnya etika dalam pertemanan. 

"Jadi adik-adik, berteman itu ada etikanya. Misalnya, ketika kita berbicara pada teman tidak boleh kasar, harus sopan. Gantian ketika teman kita berbicara, kita mendengarkan. Ketika teman kita berpendapat, harus dihargai. Kita tidak bisa memaksakan pendapat teman, apalagi memaksa hal yang teman kita tidak sukai. Kemudian kalau teman kita butuh bantuan, kita wajib membantu," begitu penjelasan sekaligus pesan yang disampaikan oleh Afif. 

Penyampaian materi diselingi dengan hiburan berbentuk menyanyi bersama anak-anak. Kegiatan tersebut ditujukan supaya anak-anak tidak mudah bosan dan pesan anti bullying mudah diterima oleh mereka. 

*Berita ditulis oleh Eka Rizkia Larasati


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stop Bullying: KKN IAIN Kudus Kelompok 015 Tekankan Etika dalam Pertemanan Anak Sekolah Dasar

Trending Now