Dokumentasi pribadi |
Pati, PARIST. ID - Nur Fithriyana, mahasiswi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus, telah sukses melaksanakan penyuluhan literasi digital di TPQ Al-Badriyah, Desa Mintomulyo, Juwana, Pati pada Jumat, (01/11/2024).
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas mata kuliah Public Speaking yang dibimbing oleh Primi Rohimi, S.Sos., M.Si. Mahasiswa yang akrab disapa Nana ini memberikan edukasi mengenai pentingnya literasi digital di era teknologi yang terus berkembang pesat, khususnya bagi generasi muda.
Dalam penyuluhan tersebut, Nana menyampaikan beberapa topik penting, seperti cara membatasi penggunaan gawai, bahaya berlebihan dalam mengakses platform seperti TikTok, serta langkah-langkah mengecek kebenaran berita untuk menghindari hoaks. Untuk menambah semangat, Nana memperkenalkan jargon penyemangat, "Siapa kita? Generasi cerdas, bijak, anti hoaks!" yang disambut penuh antusias oleh para santri. Edukasi ini sangat relevan, mengingat dampak negatif yang bisa timbul apabila teknologi tidak digunakan dengan bijak.
Dokumentasi pribadi |
Selain sesi edukasi, Nana juga menyisipkan tebak-tebakan berhadiah yang membuat suasana semakin hidup. Para santri tampak antusias mendengarkan dan aktif berpartisipasi dalam setiap kegiatan.
Nana menyampaikan harapannya terkait penyuluhan ini.
"Semoga bisa memberikan manfaat jangka panjang, terutama dalam membentuk generasi muda yang cerdas digital dan bertanggung jawab dalam menggunakan teknologi, " harapnya.